Jumat, 31 Desember 2010

PROPOSAL PENGEMBANGAN LAPAK PALUNG 2011


PROPOSAL
PENGEMBANGAN LAPAK PALUNG 2011


I.         Pendahuluan

PALUNG (Rintisan Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung) didirikan pada tanggal 27 Januari 2010. Dalam usianya yang hamper 1 tahun Alhamdulillah sekarang sudah di tempati oleh 9 orang  pemulung (karena keterbatasan tempat), selain sekitar 10 orang pemulung yang biasa mampir ke lapak kami. Untuk kegiatan-kegiatan tertentu seperti pada saat Ramadhan dan Idul Adha 1431H kemarin alhamdulillah kegiatan PALUNG sudah bisa dirasakan oleh banyak pemulung di sekitar lapak.PALUNG.

Menyambut tahun baru 2011 kami berharap PALUNG bisa lebih berkembang dan lebih banyak yang bisa kami lakukan untuk rekan-rekan pemulung yang ada di sekitar. Berbagai rencana kegiatan yang coba kami susun di tahun 2011 ini kami coba tuangkan dalam bentuk:

“PROPOSAL
PENGEMBANGAN LAPAK PALUNG 2011”


II.      Bentuk Kegiatan

Adapun kegiatan yang akan kami laksanakan meliputi :
1.      Pengurugan tanah untuk lokasi pusat kegiatan PALUNG
2.      Pembangunan gudang dan tempat kegiatan PALUNG
3.      Pembangunan kamar-kamar tempat tinggal pemulung yang kami tamping.
4.      Pengadaan roda dorong dan gerobak becak.
5.      Pengembangan usaha ternak domba
6.      Pengembangan Taman Baca PALUNG
7. Pembangunan Mushala

III.   Waktu dan Tempat Kegiatan

InsyaAlloh kegiatan akan kami laksanakan sepanjang tahun 2011, dimulai dari Bulan Januari 2011

Adapun kegiatan dilaksanakan di Jl. Cingised Cisaranten Endah Arcamanik Bandung.

IV.   Undangan Partisipasi
Kami mengundang kepedulian saudara-saudara untuk berpartisipasi dalam bentuk :
1.      Dana
2.      Barang-barang bekas dan rongsokan
3.      Buku-buku bacaan, baik baru maupun bekas untuk koleksi taman bacaan.

Mohon do’anya semoga kegiatan ini bisa terlaksana. Bagi Anda yang bermaksud berpartisipasi dapat membantu kami dalam bentuk uang dapat dikirim ke Rekening 1300005630572 Bank Mandiri KCP Bdg Soekarno Hatta, Atas nama Uus Hoeruddin, S.Pd.

Untuk yang bermaksud berpartisipasi dalam bentuk barang bekas dan buku dapat dikirim ke Jl. Ulil Albab No. 20 Cingised Rt. 01 Rw. 03 Kelurahan Cisaranten Endah, Arcamanik Bandung 40293
Untuk informasi bisa menghubungi tlp. 081320363386, atau e-mail : kamad_miz2@yahoo.co.id atau palungbandung@yahoo.com.


V.      Penutup
Terakhir kami berharap semoga program ini dapat menjadi sebuah upaya untuk membantu sesama menuju kehidupan yang lebih baik.



Bandung, 31 Desember 2010
PALUNG(Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung)
Ketua


Uus Hoeruddin

Rabu, 15 Desember 2010

Rencana Kerjasama

InsyaAlloh PALUNG (Rintisan Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung) akan menjalin kerjasama dengan Ikatan Pemulung Indonesia (IPI).
Terima kasih buat Bapak dan Ibu Pengurus Pusat Ikatan Pemulung Indonesia (IPI) yang sudah menghubungi saya.
Lihat tentang IPI di sini.

Senin, 13 Desember 2010

Harapan Tiga Bulan Kedepan

Alhamdulillah tidak terasa sudah hampir satu tahun kami bersama-sama di PALUNG.
Hampir satu tahun kami berdesak-desakan di "lapak" sempit sambil belajar untuk hidup bersama, berbagi dan bershabar mengahadapi kondisi yang ada.

Sebagai sebuah tempat yang saya sebut Rintisan Lembaga Pemberdayaan Pemulung, alhamdulillah PALUNG sekarang sudah di tempati oleh 9 orang  pemulung (karena keterbatasan tempat), selain sekitar 10 orang pemulung yang biasa mampir ke lapak kami. Untuk kegiatan-kegiatan tertentu seperti pada saat Ramadhan dan Idul Adha 1431H kemarin alhamdulillah kegiatan PALUNG sudah bisa dirasakan oleh banyak pemulung di sekitar lapak.

Saya bersyukur masih diberi kekuatan untuk berbagi dengan mereka. Saya juga bersyukur masih ada teman-teman yang mau peduli dengan program-program kami.
Namun demikian sebagai pengelola PALUNG, menjelang akhir tahun ini pikiran saya senantiasa di hiasi oleh dua keadaan, yaitu harapan dan kekhawatiran.
Ya....tiga bulan lagi, tepatnya tanggal 15 Maret 2011 masa kontrak lapak PALUNG akan habis....
Artinya saya harus memikirkan lagi bagaimana mencari uang sekitar 3 juta rupiah jika ingin memperpanjang masa kontraknya untuk satu tahun kedepan.
Harapan saya besar, setidaknya untuk memperpanjang kontrakan. Karena Alhamdulillah selama hampir setahun ini selain untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, dari hasil usaha kami dan bantuan teman-teman kami sudah bisa sedikit menabung. InsyaAlloh setengahnya untuk kontrakan sudah kami kumpulkan. Berarti tinggal setengahnya lagi.......kami yakin bisa. Tapi saya tidak hanya mengharapkan dapat memperpanjang kontrakan. Saya berharap akhir masa kontrakan nanti PALUNG bisa pindah ke tempat yang lebih luas, saya ingin teman-teman punya tempat yang laluasa buat tinggal, bahkan bisa mengajak yang lain untuk bergabung bersama-sama. Saya juga ingin mereka menambah penghasilannya dengan beternak domba dan ternak ayam.
Iya....setelah bulan Maret 2011 yang akan datang saya ingin lapak PALUNG pindah ketempat yang lebih luas, walaupun masih harus ngontrak. Atau kalau bisa kami beli tanah (ah.....mimpi kali ya...).

Inilah harapan yang InsyaAlloh akan senantiasa menghiasi pikiran saya untuk 3 bulan ke depan. Sampai Alloh memutuskan takdirnya pada tanggal 15 Maret 2011 yang akan datang. Tentu masih ada dua kemungkinan yang akan kami hadapi....
kemungkinan pertama harapan di atas terpenuhi bahkan kalau bisa lebih....itulah keinginan saya dan tentu keinginan teman-teman di PALUNG.
kemungkinan kedua, kami tetap tinggal berdesak-desakan di lapak yang sekarang, atau bahkan uang kami tidak cukup untuk memperpanjang kontrakan yang sekarang. Itu artinya....hiks....hiks kami tidak bisa bersama-sama lagi dengan teman-teman di PALUNG.....
Inilah yang paling tidak saya inginkan......dan inilah yang menjadi kekhawatiran saya....

Rabu, 08 Desember 2010

Tahun Baru, Semangat baru

Alhamdulillah tidak terasa tahun Hijriah sudah berganti, semoga membawa semangat baru seperti yang ditunjukkan oleh para Muhajirin dulu dalam menembus segala rintangan untuk menuju kehidupan baru yang lebih baik.
Tidak terasa juga hitungan tahun Masehi yang lebih sering kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari sudah memasuki bulan akhir.
Pergantian tahun ini akan segera menghantarkan kami pada hitungan 1 usia perjalanan kami di PALUNG, yang insyaAlloh pada Bulan Maret 2011 yang akan datang akan genap satu tahun.
Sebuah perjalanan yang belum seberapa jika melihat usianya, tapi sungguh banyak pelajaran yang bisa saya ambil.

Dimulai dari sebuah kisah pertemuan dengan seorang pemulung yang mendorong saya untuk melakukan sesuatu. Didorong oleh suport dari beberapa teman saya mencoba menuangkan sebuah keinginan untuk bersama-sama dengan teman-teman pemulung untuk merintis sebuah wadah yang kami beri nama PALUNG.
Sebuah perjalanan yang indah... Ada kepedulian, ada keinginan besar untuk belajar, ada semangat berbagi.
Alhamdulillah, selain kami bersama-sama belajar untuk hidup lebih baik, kami juga berusaha meningkatkan kondisi ekomoni para pemulung....Hasilnya memang belum seberapa, karena berbagai keterbatasan. Namun saya sangat bersyukur, tidak lagi melihat mereka menahan lapar seharian. Penghasilan mereka cukuplah untuk keperluan sehari-hari, walaupun untuk keperluan yang insidentil kadang mereka terpaksa harus pinjam, tapi mereka bisa melunasinya.

Dengan semangat tahun baru Hijriah ini, menjelang tahun baru Masehi yang akan datang, masih banyak keinginan saya untuk membantu mereka yang masih belum terwujud.....
Ingin punya tempat yang lebih luas, untuk tinggal mereka agar tidak susah-susah lagi cari kontrakan yang murah. Juga ingin mengembangkan usaha lain yang bisa menigkatkan penghasilan mereka. Adalah mimpi-mimpi saya yang ingin coba kami usahakan.
Saya berharap Alloh memelihara mimipi ini tetap bergelora, dan suatu saat berkenan menjadikannya sebuah kenyataan. Saya yakin pasti bisa....

Kamis, 25 November 2010

Foto-foto Penyembelihan Hewan Qurban Idul Adha 1431 H di PALUNG

Terimakasih kepada Ibu Nina Sintarijana yang telah menyalurkan 1 ekor domba atas nama Tjitjis Dinamargaju (Adinda dari Ibu Nina), Saudari Miftah yang telah menyalurkan 1 ekor domba atas nama Ajeng Setiawati, dan Bapak Ibu staf Seksi Mapenda Kemenag Kota Bandung yang telah menyalurkan berupa uang Rp. 550. 000,-



Senin, 11 Oktober 2010

PROPOSAL PENYALURAN HEWAN QURBAN IDUL ADHA 1431 H UNTUK WARGA BINAAN PALUNG DAN DAERAH PERKAMPUNGAN

I. Pendahuluan

Sekitar sebulan yang lalu Alhamdulillah Umat Islam telah melewati bulan Ramadhan 1431 H. Sebagai bulan pembinaan, setelah melaksanakan aktivitas di Bulan Ramadhan diharapkan Umat Islam bisa meningkatkan ibadahnya. Setidaknya ada dua dimensi ibadah yang dapat di tingkatkan pada bulan Ramdhan. Yang pertama, adalah dimensi ibadah individu kepada Alloh, meliputi peningkatan keyakinan, kepatuhan dan keikhlasan dalam menyerahkan kataatan kepada Alloh. Yang kedua, adalah dimensi ibadah sosial diharapkan setelah shaum dan membayarkan zakat fitrah, umat islam dapat meningkatkan kepeduliannya kepada sesama, terutama yang membutuhkan bantuan dari kita.

Sebagai pembuktian peningkatan dua dimensi ibadah tersebut, insyaAlloh sekitar sebulan kedepan umat islam akan menghadapi Hari Raya Idul Adha atau Idul Qurban, yang diiringi dengan syariat haji dan penyembelihan hewan qurban bagi yang mampu.

Sebagai syariat yang senantiasa dilaksanakan oleh Umat Islam, penyembelihan hewan qurban tentu diharapkan, selain sebagai wujud ketaatan dan pengorbanan seorang Muslim kepada Alloh SWT, juga dapat menjadi ibadah sosial yang memiliki andil besar dalam mengatasi permasalahan-permasalahan sosial selama ini.

Alhamdulillah akhir-akhir ini kesadaran umat islam dalam melaksanakan ibadah penyembelihan hewan qurban semakin meningkat. Namun demikian kami masih melihat ada permasalahan yang harus menjadi perhatian kita bersama ketika pelaksanaan penyembelihan hewan qurban, yaitu dalam hal pemerataan pendistribusian daging hewan qurban kepada yang berhak menerimanya. Pendistribusian daging hewan qurban relatif masih terbatas di tempat dan kalangan tertentu saja. Secara umum penyembelihan hewan qurban masih terpusat di kota-kota sedangkan untuk masyarakat pedesaan masih sangat kurang. Dalam hal ini mungkin bisa kita bandingkan, jika di kota besar seperti Jakarta, terutama di sekitar mesjid Istiqlal, hewan qurban yang disembelih sangat banyak. Sedangkan di pedesaan mungkin untuk satu kampung hanya satu, dua ekor domba atau bahkan tidak sama sekali. Di perkotaan pun penyebaran daging, masih terbatas di lingkungan tertentu saja, hanya mereka yang mendapatkan kupon saja yang biasanya mendapatkan jatah daging. Sementara mereka yang relatif kurang sosialisasi biasanya terabaikan, kalaupun mendapat jatah tidak sebanyak orang lain.

Mengingat hal tersebut di atas, untuk menyambut Hari Raya Idul Adha 1341H yang akan dating kami, PALUNG(Rintisan Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung) bermaksud mengadakan program yang kami beri nama :

“PENYALURAN HEWAN QURBAN IDUL ADHA 1431 H

UNTUK WARGA BINAAN PALUNG DAN DAERAH PERKAMPUNGAN”

II. Bentuk Kegiatan

Adapun kegiatan yang akan kami laksanakan adalah pengumpulan penyaluran hewan qurban, berupa :

a. Daging hasil penyembelihan hewan qurban, kemudian akan kami bagikan kepada yang berhak.

b. Hewan Qurban hidup (domba atau sapi), kemudian kami sembelih dan kami bagigan kepada yang berhak.

c. Uang tunai yang akan kami belikan hewan qurban, kemudian kami sembelih dan bagikan kepada yang berhak.

III. Waktu dan Tempat Kegiatan

InsyaAlloh kegiatan akan kami laksanakan dalam beberapa tahapan, meliputi :

1. Pengumpulan penyaluran hewan qurban berupa hewan hidup (domba atau sapi) dan uang tunai akan kami laksanakan mulai tanggal 10 Oktober 2010 sampai tanggal 16 Nopember 2010.

2. Pengumpulan penyaluran hewan qurban berupa daging, akan kami laksanakan pada tanggal 17, 18 Nopember 2010 (atau mengikuti penetapan pihak yang berwenang)

3. Penyembelihan dan pembagian hewan qurban, akan kami laksanakan pada tanggal 17, 18 Nopember 2010 (atau mengikuti penetapan pihak yang berwenang).

(dengan melihat pengalaman tahun-tahun sebelumnya agar mendapatkan hewan qurban dengan harga lebih murah, untuk yang berniat menyalurkan berupa uang tunai, kami sarankan dilakukan jauh hari sebelum Hari Raya Idul Adha. InsyaAlloh kami akan merawat hewan qurban sebelum disembelih).

Adapun kegiatan akan kami pusatkan di dua tempat, yaitu :

1. Untuk penyaluran kepada warga binaan PALUNG kegiatan akan dilaksanakan di Jl. Ulil Albab No. 20 Rt. 01 Rw. 03 Cisaranten Endah Arcamanik Bandung.

2. Untuk penyaluran kepada warga perkampungan akan dipusatkan di Kampung Rancasari Desa Kasomalangkulon Kecamatan Kasomalang Kabupaten Subang.

IV. Undangan Partisipasi

Mohon do’anya dari kaum muslimin semua semoga kegiatan ini bisa terlaksana. Bagi kaum muslimin yang bermaksud berpartisipasi dalam program ini dapat menghubungi kami di no Tlp. 081320363386. Untuk yang bermaksud menyalurkan berupa uang tunai dapat dikirim ke Rekening 1300005630572 Bank Mandiri KCP Bdg Soekarno Hatta, Atas nama Uus Hoeruddin, S.Pd.

V. Penutup

Terakhir kami berharap semoga program ini dapat menjadi sebuah upaya untuk membagi kebahagiaan antar sesama muslim, dan menunjukan betapa agungnya syariat Islam.

Bandung, 10 Oktober 2010

PALUNG(Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung)

Ketua

Uus Hoeruddin

Selasa, 28 September 2010

Harapan Baru Setelah Ramadhan Teman-teman PALUNG

Alhamdulillah setelah bekerja keras di Bulan Ramadhan, bekerja dan mencoba melatih diri dengan Shaum. Teman-teman pemulung yang tergabung dalam PALUNG, dengan bantuan dari berbagai pihak dapat berlebaran di kampung halaman masing-masing. Sudah seminggu ini alhamdulillah teman-teman di PALUNG sudah berkumpul lagi. Pada malam minggu tanggal 25 September kemarin kami berkumpul, bershilaturrahmi menceritakan pengalaman "mudik" masing-masing sambil berharap di bulan-bulan berikutnya dapat kembali bekerja keras dan mendapatkan hasil yang lebih baik.
Untuk teman-teman yang selama ini telah berbagi bersama kami, kami mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga. Semoga Alloh SWT membalas kebaikan teman-teman semua.
Mohon do'anya semoga kehidupan kami kedepan menjadi lebih baik.

Selasa, 10 Agustus 2010

Agar Shaum tidak hanya mendapatkan lapar dan dahaga:

1. Terimalah perintah shaum dengan keimanan dan semata-mata mengharap ridha Alloh.
2. Shaumlah seperti orang-orang sebalum kita (Rasul dan para sahabat) shaum. Bukan hanya mengikuti tradisi.
3. Hitung-hitung (ihtisab) sifat-sifat ketaqwaan apa yang ingin kita latih di bulan Ramadhan ini.
Semoga......

Jumat, 30 Juli 2010

Obrolan Menjelang Ramadhan dengan Teman Pemulung

Alhamdulillah, hampir enam bulan saya telah bersama-sama dengan teman-teman pemulung yang berada di PALUNG. Tidak terasa sudah menjelang shaum lagi, Ramadhan 1431 H akan segera tiba. Inilah shaum pertama saya setelah mengenal para pemulung yang berada di PALUNG.
Dari beberapa kali obrolan saya tahu bahwa yang paling mereka risaukan menjelang shaum yang akan datang adalah bagaimana mereka bisa dapat bekal yang banyak untuk dapat mudik ke kampung halaman. Padahal menjelang Ramadhan biasanya barang-barang rongsokan susah didapat, ditambah lagi harga jual yang turun drastis.
Ketika ditanya, biasanya bagaimana kalau shaumnya?
Mereka hanya "nyengir"..... Rata-rata mereka hanya tamat dua atau tiga hari shaum dalam sebulan.
Kemudian ketika saya tanya bagaimana kalau Ramadhan sekarang mau shaum?..
Mereka menjawab semangat, "Mau, insyaAlloh".
Alhamdulillah... pikirku, ternyata obrolanku akhir-akhir ini ada bekasnya juga.
Tidak percuma hampir setiap hari ngobrol dengan mereka, tentang semangat, tentang keshabaran, tentang keyakinan bahwa rizki, Allohlah yang ngatur. Tentang pentingnya belajar untuk terus meningkatkan ibadah, agar hidup bisa lebih tenang, walaupun dalam keadaan kesusahan.
Bener, senang sekali mendengar mereka punya keinginan untuk shaum dan meningkatkan ibadah lainnya di bulan ramadhan ini. Lalu terpikir seandainya bisa menggembirakan mereka, dengan makanan yang enak ketika berbuka....., dengan pakaian yang bagus untuk merayakan Iedul Fitri.

Yaaa Alloh limpahkanlah rizkiMu untuk mereka menjelang Ramadhan ini. agar mereka benar-benar merasakan nikmatnya mengabdi kepadaMu......

Rabu, 28 Juli 2010

MENINGKATKAN BERKAH RAMADHAN DENGAN BERBAGI BERSAMA PEMULUNG

I. Hikmah Ramadhan

Ramadhan adalah bulan penuh berkah. Alloh SWT menjanjikan berbagai keutamaan bagi setiap Muslim, dalam berbagai keterangan dinyatakan bahwa pada bulan Ramadhan amalan wajib seorang muslim akan dilipat gandakan pahalanya, sedangkan amalan sunatnya akan dinilai seperti amalan wajib.

Mengingat berbagai keutamaan ini, maka sudah sewajarnya seorang muslim meningkatkan amal ibadahnya pada bulan Ramadhan.

II. Rahmadhan di Kalangan Pemulung (Sebuah Realitas)

Dibalik semangat kaum Muslimin dalam menyambut Ramadhan dengan berbagai rencana amal ibadah yang akan ditingkatkan. Ada sebuah realitas, yang akhir-akhir ini kami temukan yang ternyata sangat lain dalam menyambut Ramadhan. Realitas itu adalah di kalangan para pemulung yang kebetulan hidupnya kurang beruntung dibandingkan dengan kaum muslimin yang lain.

Dengan keterbatasan ekonomi dan pengetahuan, terutama pengetahuan keagamaannya, ternyata apa yang dipikirkan oleh para pemulung ketika akan memasuki Bulan Ramadhan tidaklah sama dengan apa yang dipikirkan oleh kaum muslimin umumnya.

Bagi mereka, bagaimana mencari uang agar bisa berlebaran dengan saudara-saudara mereka di kampung halaman justru lebih menjadi pikiran daripada bagaimana meningkatkan amal ibadah di Bulan Ramadhan. Bahkan melaksanakan shaum saja kebanyakan mereka masih banyak “bolongnya”. Tentu bukan karena tidak kuat menahan lapar dan dahaga, karena hal seperti itu bagi mereka adalah biasa.

Melihat realitas ini, kami terdorong untuk berupaya membimbing mereka agar bisa meningkatkan amal ibadahnya di bulan Ramadhan. Tentu ini juga merupakan tanggung jawab kita bersama. Bukankah setiap muslim adalah saudara. Oleh karena itu bersama ini kami mengajak kaum muslimin di mana pun berada untuk berpartisipasi dalam sebuah program yang diberi nama :

“MENINGKATKAN BERKAH RAMADHAN DENGAN BERBAGI BERSAMA PEMULUNG”

Diselenggarakan oleh PALUNG (Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung).

III. Program Ramadhan Bersama Pemulung

Adapun Program Ramadhan Bersama Pemulung yang dilaksanakan oleh PALUNG (Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung) secara umum kami gambarkan sebagai berikut :

A. Nama Program :

“MENINGKATKAN BERKAH RAMADHAN DENGAN BERBAGI BERSAMA PEMULUNG”

Diselenggarakan oleh PALUNG (Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung).

B. Tempat :

Ulil Albab No. 20 Cingised Rt. 01 Rw. 03 Kelurahan Cisaranten Endah, Arcamanik Bandung 40293.

C. Waktu :

Selama Bulan Ramadhan 1431 H

D. Peserta:

Para pemulung yang berada dalam binaan PALUNG dan pemulung yang berada di lingkungan sekitar. (Estimasi untuk 30 orang)

E. Tahapan Program

1. Marhaban Ramadhan (Pengkondisian Menyambut Ramadhan)

- Pengajian umum menjelang Ramadhan

- Pembagian bingkisan Ramadhan berupa bahan sembako

2. Bimbingan Ramadhan (Pendapingan Pelaksanaan Shaum dan Ibadah di Bulan Ramadhan)

- Kultum menjelang buka shaum

- Buka shaum bersama

- Tarawih bersama

3. Iedul Fitri

- Pembagian bingkisan Iedul Fitri sebagai penghargaan atas upaya untuk melaksanakan program Ramadhan bersama PALUNG.

IV. Perkiraan Biaya

1. Marhaban Ramadhan (Pengkondisian Menyambut Ramadhan)

- Konsumsi pengajian umum untuk 30 orang @ Rp. 10.000,- = Rp. 300.000,-

- Pengadaan Bingkisan Ramadhan untuk 30 orang berupa barang sembako senilai @Rp. 50.000,- = Rp. 1.500.000,-

2. Bimbingan Ramadhan (Pendapingan Pelaksanaan Shaum dan Ibadah di Bulan Ramadhan)

- Pengadaan paket buka shaum bersama untuk 30 orang @ Rp. 10.000,- selama 30 hari = Rp. 9.000.000,-

3. Iedul Fitri

- Pembagian bingkisan Iedul Fitri untuk 30 orang berupa barang senilai @ Rp. 50.000 = Rp. 1.500.000,-

Jumlah biaya seluruhnya yang diperlukan adalah Rp. 12.300.000,- (dua belas juta tiga ratus ribu rupiah)

V. Undangan Partisipasi

Mohon do’anya dari kaum muslimin semua semoga kegiatan ini bisa terlaksana. Bagi kaum muslimin yang bermaksud berpartisipasi dalam program ini dapat dikirimkan ke Rekening 1300005630572 Bank Mandiri KCP Bdg Soekarno Hatta, Atas nama Uus Hoeruddin, S.Pd.

Kami juga menerima titipan Zakat, Infak dan shadaqoh.

VI. Penutup

Terakhir kami berharap semoga program ini dapat menjadi sebuah upaya untuk meningkatkan kualitas hidup terutama para pemulung yang berada dalam binaan PALUNG, dan bisa menjadi sumbangsih kami bagi peningkatan kualitas SDM bangsa ini.

Bandung, 28 Juli 2010

PALUNG(Lembaga Pemberdayaan Pemulung Bandung)

Ketua

Uus Hoeruddin